Minggu, 22 Maret 2020

Indahnya makna dari KESABARAN

                  INDAHNYA BERSABAR

Setiap manusia yg hidup pasti memiliki yg namanya masalah, entah itu masalah cinta, pekerjaan, keluarga dll. Sampai-sampai ada ungkapan seseorang yg mengatakan “klo ingin tidak punya masalah mati aja sana. “
Hidup memang sangat lah rumit tapi apalah daya apabila kita tidak bisa menjalaninya dengan kesabaran dan ketaatan kepada Allah Subhanahu wata’ala yg bisa memberikan ketenangan kepada hati kita dan bisa memudahkan seluruh urusan kita.

Allâh Subhanahu wata’ala berfirman didalam kitabnya,

                                                                       وَٱلصَّٰبِرِينَ فِى ٱلْبَأْسَآءِ وَٱلضَّرَّآءِ وَحِينَ ٱلْبَأْسِ ۗ أُو۟لَٰٓئِكَ ٱلَّذِينَ صَدَقُوا۟ ۖ وَأُو۟لَٰٓئِكَ هُمُ ٱلْمُتَّقُونَ

 “Dan, orang-orang yang sabar dalam kesempitan, penderitaan dan dalam peperangan, mereka mengintegrasikan orang-orang yang benar (imannya), dan mereka menyimpulkan orang-orang yang bertaqwa”. [Al-Baqarah;177]

 Dan rosulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda,
ولا تستعجل واصبر اتق الله
Bertakwalah kepada Allah, sabarlah dan jangan engkau terburu – buru“.
Hakikat dan makna kesabaran
Kata sabar secara bahasa/makna asalnya adalah “menahan” atau “mengurung”.
Adapun secara istilah/makna hakikatnya adalah perilaku (khuluq) jiwa yg mulia yg dapat menahan diri dri perbuatan yg tidak baik.
Sabar adalah kekuatan jiwa yg dapat mendatangkan kesholehan bagi dirinya dan kelurusan perbuatannya.
Al-junaid bin Muhammad mengatakan,
“sabar berarti merasakan kepahitan hidup tanpa keluh kesah. “
Keutamaan dari sebuah kesabaran
Ada banyak sekali keutamaan yg didapat dri kesabaran;
Pertama, org yg bersabar akan senantiasa bersama dengan Allah subhanahu wata’ala
Allah Subhanahu wata’ala berfirman,
                           إِنَّ اللَّهَ مَعَ الصَّابِرِينَ.....
“sesungguhnya Allah bersama org-org yg bersabar. “
Kedua, Allah menjanjikan kabar gembira bagi Orang-orang yang sabar.
Allah Subhanahu wata’ala berfirman,
     

وَلَنَبۡلُوَنَّكُم بِشَيۡءٖ مِّنَ ٱلۡخَوۡفِ وَٱلۡجُوعِ وَنَقۡصٖ مِّنَ ٱلۡأَمۡوَٰلِ وَٱلۡأَنفُسِ وَٱلثَّمَرَٰتِۗ وَبَشِّرِ ٱلصَّٰبِرِينَ
Artinya:
Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar. (QS Al Baqoroh:155).
Ketiga, Bersabar adalah ladang pahala tanpa batas
Allah Subhanahu wata’ala berfirman,
                                  قُلْ يَٰعِبَادِ ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ ٱتَّقُوا۟ رَبَّكُمْ ۚ لِلَّذِينَ أَحْسَنُوا۟ فِى هَٰذِهِ ٱلدُّنْيَا حَسَنَةٌ ۗ وَأَرْضُ ٱللَّهِ وَٰسِعَةٌ ۗ إِنَّمَا يُوَفَّى ٱلصَّٰبِرُونَ أَجْرَهُم بِغَيْرِ حِسَابٍ
Artinya:
Katakanlah: “Hai hamba-hamba-Ku yang beriman. bertakwalah kepada Tuhanmu”. Orang-orang yang berbuat baik di dunia ini memperoleh kebaikan. Dan bumi Allah itu adalah luas. Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah Yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas. (QS Az-Zummar:10)
Dan masih banyak lagi seperti;
-Menentramkan jiwa
-Menghilangkan rasa gelisah
-Termasuk sebagai orang-orang yg mulia
-Dapat memperoleh keberuntungan dan keselamatan. Dll      

Kesabaran adalah salah-satu faktor kebahagiaan
Sifat sabar merupakan sifat orang-orang istimewa yg menerima semua perkara yg tidak disukainya dengan lapang dada, kuat kemauan, dan tegar.
Maka bersabarlah, dan kesabaran anda tidak lain hanya untuk Allah Subhanahu wata’ala.
Bersabarlah dengan penuh keyakinan akan datangnya kelapangan, nasib yg lebih baik, dan hanya mengharapkan pahala dan dihapuskannya dosa-dosa.
Maka bersabarlah dari apa-apa yg telah menimpamu boleh jadi itu lebih baik dari apa yang kamu inginkan dan apa yg kamu inginkan ternyata itu buruk buat kmu karna tidak ada yg mengetahui perkara ghoib sedikitpun kecuali Allah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar